Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2018

Curug Malela: Perjalanan Tak Berujung

Gambar
Kederangannya agak lebay ya judul di atas, 'Perjalanan Tak Berujung' hahahaha. Tapi itulah setidaknya yang saya rasakan perjalanan dari Cianjur menuju curug ini yang berada di Bandung Barat. Jadi ceritanya, setelah kemping di Mandalawangi  dan bermain di Kebun Raya Cibodas . Pagi-pagi sekitar jam 8 kami melanjutkan perjalanan menuju Curug Malela. Sebenarnya tujuan awal kami adalah Curug Cikondang karena curug inilah yang terdekat dengan Cianjur dan selanjutnya ke Padalarang atau ke Sanghyang Heleut, tapi semua berubah semenjak Negara Api menyerang..... Jadi ceritanya setelah menempuh hampir 1,5 jam ke arah Curug Cikondang (melalui Google Map), ternyata ada jalan yang ditutup, hanya motor yang diperkenankan lewat. Jadi kami mengambil jalan lain menuju Curug Malela, meski kalau dilihat dari Maps, curug ini berjarak sekitar 2 jam-an dari kota Cianjur. Terus mengikutin Maps, kamipun masuk ke wilayah-wilayah yang saya kami tidak tahu entah dimana hahahha. Yang seingat

Liburan tahun baru di Kebun Raya Cibodas, Menikmati Canopy Trail dan Curug Ciwalen

Gambar
Melanjutkan perjalanan dari Kebun Raya Cibodas , kami berencana ke Canopy Trail dan Curug Ciwalen. Lihat artikel sebelumnya: Kebun Raya Cibodas, Curug Cibogo, dan Curug Ciismun Karena sudah waktunya makan siang, kami pun ke warung yang persis berada di depan parkiran Perkemahan Mandalawangi. Warung nasi ini adalah yang paling ramai dikunjungi baik oleh pengunjung wisata ataupun para pendaki Gunung Gede Pangrango. Udah kayak pasar ya... Karena weekend, banyak sekali pengunjung yang menyerupai pasar tradisional. Di tambah dengan angkot yang ngetem dan pedagang di kiri kanan jalan. Jadi kalau kalian ingin ke sini bisa saja naik angkot dari Cipanas ke Cibodas yang berhenti pas di depan Pintu Gerbang, hanya saja ke Kebun Raya nya harus jalan atau naik mobil keliling yang disediakan pengelola. Setelah makan siang kami melanjutkan ke Taman Nasional Gunung Gede Pangrango. Seperti mengulang perjalanan sebelumnya ke Curug Cibeureum, dimana dulu kami belum sempat ke Canopy Trail

Liburan tahun baru di Kebun Raya Cibodas, Mengunjungi Curug Cibogo dan Curug Ciismun

Gambar
Liburan tahun baru yang jatuh dihari Senin, menjadikan waktu untuk liburan panjang di akhir tahun. Memanfaatkan liburan panjang kali ini, kami berkemah (lagi) di Bumi Perkemahan Mandalawangi di Cibodas kemudian mengunjungi curug-curug yang ada di dalamnya serta naik Canopy Trail di Taman Nasional. Kegiatan ini adalah kelanjutan dari kunjungan terakhir di bulan April lalu. Lihat kunjungannya di artikel berikut: - Perkemahan Mandalawangi dan Curug Rawa Gede - Curug Cibeureum, Curug Cidengdeng dan Curug Cikundul Tahu akan kemacetan yang bakal dihadapi, saya dan Revan menggunakan mobil berangkat jam 5.30 dari Jalan menuju, melewati tol Sentul Selatan. Keluar tol CIawi sudah agak macet hingga arah Puncak.Kami mengambil perempatan Ciawi-Tajur-Sukabumi. Di sini juga macet merayap hingga Gadog. Kemacetan berulang di pasar Cisarua. Setelah keluar dari kemacetan kami berhenti sebentar di sebuah SPBU yang ada mini marketnya. Belanja keperluan dijalan dan berkemah, malah ada drama ket